BEBERAPA JENIS PELUKAN PRIA YANG PALING ROMANTIS BAGI WANITA

POKERBOLA - Pada topik kali ini kita akan membahas tentang beberapa jenis pelukan pria yang romantis bagi wanita. Pria memang kadang nampak cuek dan tak romantis. Namun sekali pria mencintai wanita, ia bisa memperlakukannya dengan sangat istimewa. Tentunya dengan cara mereka masing-masing.


Salah satu perlakuan istimewa seorang pria adalah ketika mereka memeluk wanita yang ia cintai. Ada 7 pelukan paling romantis dari seorang pria yang bisa bikin wanita melting.  Berikut ini di antaranya :

1. The Catcher.

Tipe pria seperti ini sangat senang menyambut kekasihnya dengan membuka kedua tangannya lebar-lebar. Saat kita melompat ke pelukannya, dia siap menangkap tubuh kita dan memeluk erat-erat. Pria jenis ini agak kebapak-an dan memiliki jiwa membimbing yang kuat.

2. Pelukan Berputar.

Jenis pelukan ini mirip the catcher, hanya saja biasanya dia akan memeluk Anda sambil berputar-putar. Sedikit ala film romantis atau film India. Namun cara ini sangat playful dan vintage, cukup menyenangkan dan bisa bikin Anda kangen.

3. Pelukan Erat.

Ini adalah jenis pelukan yang dalam perasaannya. Pelukan ini mungkin jarang terjadi, saat dia memeluk Anda dan pelan-pelan makin mengencangkan pelukannya. Sebuah tanda bahwa dia tak ingin melepaskan pelukan itu dan berharap Anda melakukan hal yang sama. Pelukan ini biasanya menunjukkan bahwa dia sangat mencintai dan membutuhkan Anda.

4. The Little Lift.

Pelukan ini memanjakan Anda dengan sedikit mengangkat Anda ke udara. Ini membuat Anda lebih tinggi darinya dan bisa melihat wajahnya secara langsung. Dalam beberapa kondisi, terutama pasangan yang sudah menikah, pelukan jenis ini bisa merupakan kode untuk ke 'tahap lebih lanjut'.

5. The Long One.

Beda dengan pelukan erat, pelukan ini lebih lembut, lama dan nyaman. Bisa membuat Anda merasa lebih romantis dan dimanjakan. Pelukan ini juga banyak dilakukan saat perpisahan akan terjadi. Baik itu karena akan menjalani LDR, sekedar ke luar kota atau bahkan.. sebuah ending karena Anda tak bisa bersama.

6. The Looker.

Ini adalah jenis pelukan yang sering dilakukan. Bila Anda pernah melihat cover film Habibie Ainun, seperti itulah gambarannya. Pelukan ini membuat kita merasa lebih dekat dan intim. Pelukan yang mengobati kerinduan dan menikmati momen cinta antara Anda dan si dia. Pelukan seperti ini juga kerap terjadi saat meredakan emosi setelah mengalami masalah.

7. The Head Rest.

Pelukan ini biasanya membuat kepala seorang pria bisa merunduk dan bersandar di pundak wanita, atau sang wanita bisa bersandar di dada pria. Bersandar memang membuat kita lebih tenang setelah cobaan yang melanda, bisa juga membuat kita menikmati momen sambil bermanja-manja dengan pasangan.

Pelukan bisa menguatkan Anda jauh lebih lama dari pelukan itu sendiri. Bila itu terjadi, maka memang ada kualitas dan rasa cinta dari pelukan itu.

Demikianlah pembahasan pada topik beberapa jenis pelukan pria yang paling romantis bagi wanita. Semoga para pembaca dapat menikmatinya.

0 comments:

Post a Comment